Pelatihan Aplikasi Pelacakan Kiriman

Salah satu upaya Herona Express dalam meningkatkan mutu pelayanan kepada pelanggan adalah dengan meluncurkan fasilitas pelacakan kiriman (tracking) melalui halaman website resmi heronaexpress.co.id. Sebelum peluncuran fitur baru tersebut, maka terlebih dahulu tim IT Herona Express Kantor Pusat menyelenggarakan pelatihan aplikasi pelacakan kiriman bagi para karyawan di bidang administrasi, gudang, dan para Kepala Kantor Unit dari seluruh Cabang dan Perwakilan Herona Express.

Pelatihan diadakan di ruang rapat lantai 3 Kantor Pusat Herona Express, Pamulang dan dihadiri oleh 94 orang peserta yang terbagi dalam 2 putaran. Putaran pertama untuk 48 orang dilaksanakan pada hari Senin 9 Januari 2023 dan putaran kedua untuk 46 orang dilaksanakan pada hari Rabu 11 Januari 2023. Disamping pelatihan aplikasi tracking, juga diadakan pengenalan pada aplikasi pelayanan pelanggan versi terbaru yang juga akan diluncurkan dalam waktu dekat.